-->

Notification

×

Iklan

Tahun Ini, SMPN 2 Kota Bima Dapat Kucuran DAK Senilai Rp7 Miliar

Wednesday, March 6, 2024 | Wednesday, March 06, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-03-06T01:28:27Z

 

Jumadil Akbar, S.Pd




Kota Bima, Garda Asakota.-



SMPN 2 Kota Bima di tahun 2024 ini menerima kucuran dana sebesar Rp7 miliar dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemerintah Pusat untuk pembangunan berbagai macam fasiltas sekolah mendukung proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).


Kepala SMPN 2 Kota Bima, Jumadil Akbar, S.Pd, mengaku selama ini proses KBM di sekolahnya berlangsung dengan metode shif shifan pagi dan siang, seiring dengan jumlah siswa yang hampir mencapai seribuan.


Saat ini kata Akbar, jumlah siswa di SMPN 2 Kota Bima sesuai Dapodik mencapai 947 orang. Jumlah ini diakuinya cukup banyak sehingga sekolahnya terjadi kekurangan ruang kelas.


"Atas kondisi ini ya tentu saja diterapkan sistem shif KBM, untuk shif pagi itu kelas 8 dan kelas 9, sementara shif siangnya kelas 7," ujarnya kepada Garda Asakota, Selasa (5/3/2024).



"Mungkin atas dasar inilah Pemerintah Pusat melalui DAK nya memberi perhatian pada sekolah kami, tentu kami bersyukur," imbuhnya.


Akbar menambahkan, bahwa penggunaan anggaran DAK tersebut nantinya akan diarahkan untuk pekerjaan beberapa ruang kelas, laboratorium plus peralatan labnya kemudian pekerjaan UKS, toilet baru dan rehab laboratorium IPA, dan laboratorium Komputer. (GA. 003*)

×
Berita Terbaru Update