-->

Notification

×

Iklan

STIE Bima Memang Beda, Bangun Stan Inkubator Bisnis di Sirkuit MotoGP Mandalika

Saturday, March 19, 2022 | Saturday, March 19, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-03-20T02:46:20Z

 

Beberapa produk yang dipromosikan di Stan STIE Bima arena sirkuit MotoGP Mandalika.


Mataram, Garda Asakota.-


Kampus STIE Bima turut andil membangun stan Inkubator Bisnis di arena sekitar Sirkuit Mandalika Kabupaten Lombok Tengah Provinsi Nusa Tenggara Barat ( NTB). 







Lapak yang ada di Gate Barat Sirkuit MotoGP Mandalika tepatnya langsung di belakang tribun Marc Markues (93) ini, selain  promosi kampus di arena Internasional, juga penyediaan Stan STIE Bima ini sebagai salah satu upaya STIE Bima untuk mempromosikan potensi UMKM Bima di kancah dunia dalam rangka mendorong pemulihan ekonomi daerah. 


"STIE Bima juga menjadikan ajang MotoGP ini sebagai momentum untuk bangkit dari pandemi," ungkap Ketua STIE Bima, Firdaus, ST, MM, kepada Garda Asakota.





Kepada wartawan, Ketua STIE Bima menyebut beberapa produk UMKM Bima yang dipromosikan itu merupakan hasil kreativitas mahasiswanya seperti aneka olahan makanan ringan, tenunan, madu, susu kuda liar, kerajinan hasil karya SMAN 2 Kota Bima, SMKN 3 dan SMAN 1 Palibelo Kabupaten Bima serta produk lainnya dengan beragam kemasan yang cukup menarik perhatian. (GA. 212*)

×
Berita Terbaru Update