-->

Notification

×

Iklan

Dua Item Proyek di Bidang SDA Dinas PUPR Kota Bima 100 persen Tuntas Dikerjakan

Tuesday, December 29, 2020 | Tuesday, December 29, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-12-28T22:15:21Z


Kota Bima, Garda Asakota.-

Tahun 2020 tentu menjadi tahun terberat bagi dunia akibat Pandemi Covid19 termasuk Indonesia yang tentunya berdampak pada minimnya realiasasi pelaksanaan program kerja Pemerintah, salah satunya adalah realisasi program kerja di bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kota Bima NTB. 

Kepala Bidang SDA Dinas PUPR Kota Bima, Isdinurrahman, ST, MT, mengakui bahwa untuk tahun 2020 ini ada 2 item proyek fisik yang bidang Sumber Daya Air tangani di tahun 2020 ini dimana semuanya telah tuntas dikerjakan.

Dua proyek fisik itu, kata dia, yaitu proyek tanggul penahanan abrasi pantai di Kelurahan Kolo dengan nilai kontrak Rp913.500.000 dengan nama paket proyek perkuatan tebing Pantai Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota pelaksana oleh Cv. Kharisma Jaya dan di kelurahan Nungga dengan nama paket Rehabilitasi D.I. Nungga dengan nilai kontrak Rp470.000.000 pelaksana oleh Cv. Yuriz.

Pekerjaan proyek perkuatan tebing pantai di Kelurahan Kolo itu panjangnya sekitar 270 meter yang bersumber dari Dana Alokasi Umum (DAU). 

"Sedangkan pekerjaan proyek rehabilitasi daerah irigasi di Kelurahan Nungga itu panjang pekerjaan sekitar 100 meter yang bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK)," ungkap Kepala Bidang SDA Dinas PUPR Kota Bima, Isdinurrahman, ST, MT. (GA. 003*)

×
Berita Terbaru Update