-->

Notification

×

Iklan

Chairunnas Terpilih Menjadi Ketua MKKS Kabupaten Bima

Monday, February 23, 2015 | Monday, February 23, 2015 WIB | 0 Views Last Updated 2015-02-23T04:34:08Z
Kabupaten Bima, Garda Asakota.-
Kadis Dikpora Kabupaten Bima melalui Kabid Dikmen menggelar rapat dengan agenda konsolidasi/peremajaan pengurus Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) di aula kantor Dikpora, Rabu (18/2). Pantauan langsung wartawan rapat yang awalnya dipimpin langsung oleh Kabid Dikmen, Amiruddin, M.Pd, berjalan cukup alot karena peserta rapat ada yang menginginkan pengangkatan Ketua MKKS secara aklamasi dan ada pula peserta yang menginginkan penentuannya lewat Tim Formatur. Karena suasana rapat yang begitu hangat, akhirnya pimpinan rapat diserahkan kepada Chairunnas, Kepala SMP-3 Woha,
Saat rapat dikendalikan oleh Alumni Makassar yang juga mantan Ketua Forum Komunikasi Mahasiswa Woha-Makasar ini dalam waktu lima menit peserta rapat langsung menyepakati bahwa system pemilihannya lewat formatur dengan ketentuan masing-masing tingkatan memiliki kepengurusan tersendiri.
Untuk MKKS tingkat SMP disepakati Sumadi, S.Pd menjadi Ketua, tingkat SMA, Makarau, S.Pd, M.Si, dan untuk tingkat SMK, Drs. Hamka, M.Pd, dengan komposisi kepengurusan sebanyak sepuluh orang.
Setelah terbentuknya MKKS pertingkatan maka agenda selanjutnya adalah pemilihan Pengurus MKKS Tingkat Kabupaten, dengan Tim Formaturnya adalah ketua dan sekretaris MKKS SMP, SMA dan SMK.
Dalam waktu yang begitu singkat Tim Formatur menyepakati, Chairunnas, M.Pd, menjadi Ketua, Wakil Ketua I, H. Najib, M.Pd, Wakil Ketua II, Drs. M. Saleh, Sekretaris Mulyadin, M.Pd, Bendara, Afrida, M.Pd, dan ditambah 5 (lima)  korwil, korwil I menangani Dapil I sesuai dengan Daerah Pemilihan (Dapil) yang ditetapkan oleh KPU pada saat pemilihan legislative kemarin, dan seterusnya.
“Saya menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan teman-teman kepala sekolah untuk memimpin MKKS ini. Yang pasti ini adalah sebuah amanah baru yang ada dipundak saya,.
Insya’Allah ketika kita bersatu setiap masalah pasti ada solusinya,” ucap Ketua MKKS Kabupaten Bima terpilih, Chairunnas, M.Pd. (GA. 444*)

×
Berita Terbaru Update