-->

Notification

×

Iklan

Sejumlah Pegawai Kantor Kemenag Kobi Terima Penghargaan Satyalancana Karya Satya

Tuesday, October 6, 2020 | Tuesday, October 06, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-10-05T22:10:05Z
Drs. H. A. Munir, Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bima saat menyerahkan penghargaan Satyalanca Karya Satya kepada sejumlah pegawai lingkup Kemenag yang sudah mengabdi di atas 10 tahun dan 20 tahun, Senin (5/10).


Kota Bima, Garda Asakota-

Bertempat di Halaman Kantor Kementerian Agama Kota Bima apel gabungan yang selalu rutin dilaksanakan awal bulan kali ini, diselenggarakan dengan memakai standar protokol kesehatan yang ketat. 

Seperti biasa apel gabungan dihadiri oleh seluruh pejabat eselon, Kepala KUA dan Kepala Madrasah serta seluruh karyawan karyawati lingkup Kantor Kementerian Agama Kota Bima.

Bertindak sebagai Pembina Upacara, dalam sambutannya Drs. H. A. Munir Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bima menyampaikan pesan bahwa dalam melaksanakan pekerjaan jajaran Kemenag Kobi harus menjunjung tinggi nama baik institusi dan fokus bekerja sesuai apa yang menjadi Tupoksi masing-masing.

"Setiap kita memiliki kompetensi yang mumpuni, jadi jangan ada yang yang meremehkan yang lain dan jangan ada yang merasa rendah diri akan kemampuannya sendiri. Mari laksanakan tugas kita dengan sebaik-baiknya, jangan sibuk mengurus dan mengintip pekerjaan orang lain," pesannya.

Apel Gabungan kali ini juga dirangkaikan dengan penyerahan tanda jasa Satyalancana Karya Satya dari Presiden RI bagi Pegawai yang telah bekerja 10 tahun yaitu, Drs. H. Muhammad, Abdurahim, .Mpd dan pegawai yang telah bekerja 20 tahun yaitu  Drs. H.A. Munir, Furqan Ar Roka, M. Safii, S.Pd, Fahmi, SH,  Dra. Hj. Hadiah, Hj. Musnih, S.Pdi, Taufik, S.Pd dan pegawai yg bekerja 30  Tahun yaitu Abdul Hamid.  

Menutup Sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Bima mengharapkan kepada penerima Satyalancana dapat menjadi contoh dan teladan di tengah masyarakat. 

"Dan juga jadilah contoh yang baik dengan terus menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya," demikian harapannya. (GA. 212*)

×
Berita Terbaru Update