-->

Notification

×

Iklan

GOW Kota Bima Kembali Turun Silaturahim ke Sejumlah Sekolah

Wednesday, October 21, 2020 | Wednesday, October 21, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-10-22T00:28:42Z
Ketua GOW Kota Bima, Ibu Jumriah Nasaruddin bersama Kepala Sekolah SDN 54, Ibu Arabiah S.Pd.


Kota Bima, Garda Asakota.-

Belasan ibu-ibu yang tergabung dalam Gabungan Organisasi Wanita atau GOW Kota Bima kembali menyapa dan bersilaturahim di sejumlah sekolah tingkat dasar (SD) Kota Bima. 

Masih tingginya angka positif covid19 saat ini menjadi prioritas tersendiri bagi jajaran GOW dalam upaya ikut serta membantu pencegahan penularan Covid19 maupun mengedukasi akan pentingnya menjaga kesehatan di tengah pandemi terutama di kalangan pendidikan dan masyarakat umum lainnya.




Ketua GOW Kota Bima, Ibu Jumriah Nasaruddin bersama Kepala MIS Sambinae, Taufikuddin, S.Pdi.




Seperti yang dilakukan belasaan anggota GOW Kota Bima yang langsung dipimpin oleh Ibu Ketua, Jumriah Nasaruddin. Hari ini Rabu (21/10) meski saat ini kita tengah di landa pandemi Covid19 tapi tidak menjadi penghalang bagi mereka untuk bersilaturahim dan bertatap muka dengan segenap jajaran Civitas Akademi SDN 54 Santi Kota Bima.

Kegiatan ini juga dalam rangkaian road show program kerja GOW Kota Bima periode ke III tahun 2020. "Terimakasih kepada ibu Kepala Sekolah SDN 54, Ibu Arabiah S.Pd, dan jajarannya yang telah menerima dan menyambut kami GOW dengan seragam maron nan cantik," ucap Ketua GOW Kota Bima, Jumriah Feri Nasaruddin, saat menyapa keluarga besar SDN 54 Kota Bima di lingkungan Santi, Rabu pagi (21/10).

Kata isteri Wakil Walikota Bima, di periode kedua program kerja tahun 2020 ini GOW Kota Bima telah menyambangi sebanyak 25 Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama sejak Maret hingga Juli termasuk di dalamnya pemberian bantuan untuk kaum dhuafa

Pemberian bantuan ini sebagai tindaklanjut hasil keputusan rapat Pengurus GOW Kota Bima tentang program kerja GOW Periode II Tahun 2020, dimana dalam perencanaannya GOW mengadakan kunjungan silaturahim di 25 SD/MI se Kota Bima.

Adapun sekolah yang disambangi hari ini diantaranya SDN 54 Santi dan MIS Sambinae yang dinakhodai oleh Taufikuddin, S.Pdi. Selain itu, GOW juga menyambangi keluarga besar pendidikan di SDN 60 Sambinae, SDN 44 Mande dan MIS Mande Kota Bima. Sedangkan sebelumnya, beberapa sekolah telah disambangi oleh ibu-ibu GOW seperti SDN 50 Kota Bima yang ada di Kelurahan Penaraga, Mis Ndano Nae, SDN 15 Ntobo, SDN 52 Busu, SDN 37 Kendo, SDN 73 Sabali, SDN 48 Kumbe, MI Dodu, SDN 63 Dodu, dan SDN 35 Nungga. 

Menurut Ketua GOW, selain tujuannya silaturahim, dalam kunjungannya GOW Kobi juga membawa sedikit pemberian bantuan sebagai bentuk kepedulian GOW Kota Bima terhadap masyarakat yang terdampak Covid19.

Dalam setiap kesempatan bertatap muka, diapun tidak lupa mengajak seluruh jajaran pendidikan yang disambanginya agar tetap mengedepankan protokol Covid 19, tetap memakai masker bila ke luar rumah dan membiasakan mencuci tangan pakai sabun.  (GA. 212*)

×
Berita Terbaru Update