-->

Notification

×

Iklan

Berpeluang Menang, PBB Usung Paket IDP-Dahlan di Pilkada 2020

Friday, July 3, 2020 | Friday, July 03, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-07-04T00:54:59Z
IDP-DAHLAN


Kabupaten Bima, Garda Asakota.-

Perhelatan politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bima bakal digelar Desember 2020 mendatang. Sejumlah figur yang siap bertarung dalam pesta demokrasi lima tahunan itu pun kini sudah menjadi bahan perbincangan publik.

Beberapa bakal calon baik perseorangan maupun pasangan bakal calon sudah menyatakan kesiapan untuk bertarung. Bahkan hingga kini, beberapa pasangan bakal calon kian gencar mesosialisasikan diri ke tengah masyarakat.

Diantaranya, Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE (IDP), Drs. H. Dahlan M Noer (Dahlan), Drs. H. Arifin, M.Si, Drs. H. Syafruddin HM. Nur, Ady Mahyudin, SE, dr. H. Irfan, Herman Edison, dan sejumlah figur lainnya.

Namun akhir-akhir ini, publik ramai membicarakan partai yang akan mengusung pasangan calon untuk Pilkada Kabupaten Bima 2020. Salah satu topik pembicaraan saat ini adalah terkait sikap PBB pada momen lima tahunan ini.

Menanggapi itu, Ketua PBB Kabupaten Bima, Ahmad MS, SH, mengaku partainya saat ini sudah menentukan arah dukungan untuk Pilkada Kabupaten Bima, yakni IDP untuk calon Bupati Bima dan Dahlan untuk calon Wakil Bupati Bima.

Dukungan PBB untuk kedua paslon itu, kata dia, sesuai SK DPP PBB Nomor SK.PP/046/Pilkada/2020 tentang persetujuan pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Bima yang ditandatangani langsung Ketum PBB, Prif. DR. Yusril Ihza Mahendra dan Sekjend, Ir. Afriansyah Noor, M.Si, tanggal 30 Juni 2020. "Iya benar, DPP PBB sudah resmi usung IDP-Dahlan," akunya kepada Garda Asakota, Jumat siang (3/7).

Menurut anggota DPRD Kabupaten Bima ini salah satu alasan pengusungan paslon IDP Dahlan oleh PBB adalah berdasarkan hasil survey internal PBB bahwa kedua paslon itu berpeluang besar menang Pilkada 2020. "Jadi kita sudah survey, peluang menangnya cukup besar," pungkasnya singkat. (GA. 212*)





×
Berita Terbaru Update