-->

Notification

×

Iklan

Kelola Dana Kelurahan Rp1 Milyar, Lurah Diingatkan Hati-Hati dan Mengutamakan Kualitas

Tuesday, February 11, 2020 | Tuesday, February 11, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-02-11T09:45:30Z

H. Sirajuddin, S. Sos

Kota Bima, Garda Asakota.- 

Di tahun 2019 lalu, pemerintahan Kelurahan se-Kota Bima menerima kucuran anggaran infrastruktur kelurahan masing-masing sebesar Rp370 juta. Dana ini melalui Pokmas kemudian diarahkan untuk pengerjaan fisik dan pemberdayaan.

Kecamatan Raba sendiri dengan kucuran anggaran sebesar itu diakui telah direalisasikan dengan cukup baik. Meski sebelumnya ada beberapa catatan yang dinilai kurang maksimal, baik secara adiministrasi maupun fisik pengerjaannya, terutama di beberapa Kelurahan di wilayah kecamatan Raba, namun di tahun 2020 ini, pemerintah kecamatan Raba berkomitmen akan lebih maksimal lagi dalam mengelola dana infrastruktur kelurahan yang alokasinya sudah mencapai angka Rp1 Milyar.

"Dengan beberapa catatan kecil tahun kemarin, In Syaa Allah dengan kucuran anggaran besar yakni Rp1 Milyar tentu kami harus lebih berhati-hati dan mengutamakan kualitas," ujar Camat Raba, H. Sirajuddin, S. Sos, kepada Garda Asakota di Rumah Aspirasi Kelurahan Rabadompu Barat, Senin (10/2).

Prosentase kegiatannya untuk anggaran Rp1 Milyar tahun ini, kata dia, 60 persen untuk kegiatan pemberdayaan dan 40 persen untuk kegiatan fisik infrastrukturnya. Khusus untuk item kegiatan pemberdayaan itu sudah termasuk Honor RT/RW, LPM, Babinkantibmas, Babinsa, Kader Posyandu serta kegiatan pemberdayaan lainnya. "Untuk itu saya minta sama lurah-lurah agar lebih teliti lagi dalam mengelola dana Kelurahan tahun ini," pintanya.

Sembari menunggu kegiatan apa saja yang nantinya diprioritaskan sesuai kebutuhan warga, Sirajuddin mengajak semua lurah di Kecamatan Raba untuk bersama-sama menyiapakan inovasi serta program bermanfaat bagi warganya, termasuk mengajak Lurah mengawal semua program yang dikerjakan, baik di sisi fisik maupun di sisi administrasinya.

Karena kehadiran anggaran tersebut, tak lain bagaimana menginspirasi kinerja Lurah dalam meningkatkan pembangunan di wilayah kelurahan sesuai kebutuhan masyarakat. "Saya kira kalau kita benar-benar teliti dan berhati-hati, maka segala bentuk kegiatan dapat berjalan dengan baik dan sempurna," ujarnya.

Dalam waktu dekat ini, pihaknya akan mengundang semua Lurah di Kecamatan Raba untuk membahas dan menyepakati secara bersama bagaimana anggaran kelurahan yang Rp1 Milyar ini dapat dikelola secara baik dan maksimal tanpa ada catatan seperti tahun sebelumnya.

"Sekali lagi saya berharap kepada semua lurah di kecamatan Raba dapat mengelola anggaran ini dengan baik dan maksimal. Utamakan program-program prioritas sesuai yang diusulkan masyarakat di masing-masing Kelurahan," harapnya. (GA. 355*)
×
Berita Terbaru Update