-->

Notification

×

Iklan

Dr. Zul: Insya Allah NTB Siap Bangkit

Wednesday, December 19, 2018 | Wednesday, December 19, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-12-19T03:02:29Z

Gubernur NTB
Mataram, Garda Asakota.-

Malam Perayaan dan Tasyakuran (Pesta Rakyat)  Hari Ulang Tahun Ke-60 Nusa Tenggara Barat yang berlangsung Senin malam (17/12) di halaman kantor Gubernur NTB menjadi kesempatan bagi Gubernur yang dilantik oleh Presiden ini untuk menyampaikan beberapa harapan berkaitan dengan HUT  tahun ini.

Di hadapan para Bupati dan Walikota se-NTB, perwakilan negara sahabat, Pimpinan dan anggota DPRD,  FKPD,  Pimpinan OPD dan instansi vertikal serta BUMN, Gubernur Dr.  H. Zulkieflimansyah, SE, M. Sc meyakinkan bahwa kehadirannya mampu menyelenggarakan pemerintahan yang baik dalam mengentaskan kemiskinan. "Kehadiran kami mudah-mudahan,  Insyaallah NTB harus bangkit  dan menjelma menjadi satu provinsi yang sangat menyenangkan dan bersahabat bagi bisnis community," ungkap Gubernur.

Secara khusus dia meminta para aparatur pemerintah khususnya kepala OPD untuk memberikan pelayanan terbaik. "Semua pimpinan OPD harus memberikan pelayanan yang hakiki dan berupaya menjadikan NTB daerah yang sangat menyenangkan bagi para investor," harap Dr. Zul. Ia menambahkan bahwa NTB merupakan tempat yang sangat indah dan menarik dengan penduduk yang ramah Oleh karena itu mudah-mudahan bagi yang ingin menikmati eksotisme NTB mampu menemukan NTB sebagai tempat yang aman dan nyaman untuk dikunjungi.

Masalah peningkatan kualitas SDM  juga menjadi perhatian Gubernur.  "Pemerintah Provinsi NTB ingin mengiirim lebih banyak anak-anak NTB untuk melanjutkan studi ke luar negeri, bukan karena kualitas kurang, tetapi agar mempunyai pengalaman internasional menjadi pemimpin," katanya. (GA. 212*)
×
Berita Terbaru Update