-->

Notification

×

Iklan

Pengembangan UKM Kobi Calon Penerima Penghargaan dari Presiden RI

Saturday, June 10, 2017 | Saturday, June 10, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-06-10T03:05:49Z


Kota Bima, Garda Asakota.-

         Dari 13 provinsi se-Indonesia, Kota Bima dipilih sebagai salah satu calon kandidat untuk penerima penghargaan dari Presiden RI dalam bidang pengembangan Usaha Kecil dan Menengah (UKM). Informasi ini diakui, Made Swandy salah satu juri Upakarti Perindustrian Pusat kepada  Garda Asakota usai pertemuan dengan Walikota Bima, HM. Qurais H. Abidin, di ruangan kerja Walikota Bima Jumat kemarin (9/6).

         Menurut Made, dari 13 Propinsi se-Indonesia, Kota Bima terpilih sebagai peserta dalam pengembangan usaha kecil yang luar biasa. “Dari 13 Provinsi, Kota Bima masuk urutan ke lima sebagai calon penerima penghargaan Upakarti dari Presiden RI, Joko Widodo dalam bidang pengembangan usaha kecil dan menengah,” tuturnya.

         Dengan pengembangan dunia usaha yang ada di Kota Bima, Provinsi menilai Kota Bima memiliki perhatian dan kepedulian cukup besar dalam pengembangan UKM. Terutama sekali, terus memberikan pelatihan dan memberikan bantuan peralatan yang dibutuhkan untuk mengembangkan usaha kecil. Tak hanya itu, kata dia, Pemkot juga memberikan ruang yang cukup besar untuk pemasaran atau marketing.“Untuk itu oleh provinsi mengusulkan Kota Bima salah satu calon sebagai penerima penghargaan dari Presiden,” ujarnya lagi.

         Kehadirannya di Kota Bima saat ini bukan untuk menilai, tetapi bersama tim lainnya hanya melihat faktanya saja. "Sebab saat ini belum dilakukan penelian," akunya. Rencananya, para peserta nantinya akan diundang ke Jakarta pada tanggal 14-15 Juni mendatang,  tepatnya di Kementerian Perindustrian. "Terutama sekali Walikota Bima akan diundang, untuk melakukan presentase terkait pengembangan usaha kecil di daerahnya," pungkasnya. (GA. 355*)
×
Berita Terbaru Update