-->

Notification

×

Iklan

KNPI Harus Jadi Mitra Pemerintah

Monday, April 3, 2017 | Monday, April 03, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-04-03T07:57:35Z
Kabupaten Bima, Garda Asakota-Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) harus dapat bermitra dengan Pemerintah dalam membangun Daerah. "Peran KNPI sangat perlu dalam membantu Pemerintah sebagai perwujudan mitra di dalam rangka mendukung segala kegiatan daerah," tegas Wakil Ketua DPD KNPI NTB Korda KNPI Kabupaten Bima, Syahbudin, SP, M.Si,  Kamis (3/4) saat menghadiri acara Rapimda DPD KNPI dan pelantikan PK KNPI se-Kabupaten Bima di Paruga Nae Bolo.
Syahbudin mengakui strateginya peran pemuda yang dianggap sebagai tokoh penting di dalam ikut membangun suatu daerah.
Keterbatasan anggaran bukan menjadi kendala bagi KNPI di suatu daerah, mengingat terobosan lain juga sangat perlu dalam lembaga ini. "Tanggung jawab kita semua perlu dalam mendukung program Pemerintah Daerah dan aspek anggaran bukan menjadi kendala," tegasnya. Untuk itu, pihaknya berharap kepada para kandidat calon ketua yang akan ikut pada Musda ke-14 kedepan memiliki visi dan misi dalam membangun Daerah, demi terwujudnya pembangunan melalui dukungan Komite Nasional Pemuda Indonesia.
Pantauan media ini, pelantikan 18 PK KNPI dikukuhkan langsung oleh Ketua DPD KNPI Kabupaten Bima, Ferdiansyah Fajar Islam, ST. Dia berharap 18 PK KNPI yang dilantik secara bersama-sama ini sebagai bentuk kebersamaan elemen Pemuda dalam membangun daerah.
"Dan saya berharap kebersamaan ini tetap dipertahankan," harapnya di acara yang juga turut dihadiri Wakil Bupati Bima, Drs. H. Dahlan M. Noer (DMN) dan utusan DPD KNPI NTB lainnya, Muh Isnaini. (GA. Marlin*)
×
Berita Terbaru Update