-->

Notification

×

Iklan

Prabowo Ramal TGB Menjadi Pemimpin Bangsa

Wednesday, March 8, 2017 | Wednesday, March 08, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-03-07T22:12:38Z
Mataram, Garda Asakota.-
Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto, sangat terkesan dengan cemerlangnya pemikiran yang dimiliki oleh Gubernur NTB, DR. TGH. M. Zainul Majdi, saat menyampaikan sambutannya dihadapan rombongan Ketum DPP Gerindra tersebut. “Gubernur NTB ini Gubernur termuda di Republik Indonesia pada saat beliau (TGB, red.) dipilih. Sekarang saya kira masih juga sangat muda. Tapi saya sangat terkesan ternyata meski muda usia tapi cemerlang dalam pemikiran.
Sebagai orang yang lebih tua, saya serasa mendapatkan tambahan semangat dan rasa optimism ternyata masih ada pemimpin-pemimpin muda yang punya pemikiran cemerlang dan berpihak kepada rakyat dan bangsanya sendiri,” puji pria yang dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) lalu meraih suara terbanyak di Propinsi NTB ini saat menyampaikan sambutan dihadapan peserta silaturahim di Pendopo Gubernur NTB, Selasa (07/03).
Prabowo pun dalam kesempatan itu meramalkan Gubernur NTB atau pria yang akrab disapa sebagai TGB ini akan menjadi pemimpin Bangsa ini. “Ramalan saya, kira-kira beliau (TGB, red.) akan muncul sebagai Pemimpin Bangsa ini,” ramal Prabowo.
Propinsi NTB baik itu Lombok, Sumbawa, dan Bima, menurutnya merupakan daerah yang potensial untuk aspek pertanian dan potensi-potensi lainnya. “Dan kebetulan ada satu hobi saya, saya suka naik kuda. Dan saya dengar di NTB ini, budaya naik kuda itu sangat kuat. Bahkan ada anak muda, kecil-kecil, berani naik kuda nggak pake pelana. Katanya, dan saya ingin melihat itu. Ini menandakan orang NTB ini berani dan orangnya akrab. Jadi saya ingin lebih lama dan saya rencanakan untuk safari keliling NTB dan menikmati hidup dari tenda ke tenda. Terutama saya ingin belajar dan melihat kondisi pertanian dan peternakan disini,” tutur pria yang dikenal hobi kuda ini.
Pihaknya mengaku mendengar akan kesuksesan komiditi jagung dan sapi di NTB. “Sapi ini luar biasa. Kita butuh untuk memperbesar populasi Sapi kita baik untuk kebutuhan protein, pemenuhan daging, untuk susu. Daging Sapi produksi Indonesia itu adalah daging termahal di dunia,” cetusnya.
Laporan Bank Dunia mengatakan bahwa sepertiga anak-anak Indonesia itu kekurangan gizi. “Artinya sepertiga dari Bangsa ini sudah ditakdirkan akan menjadi miskin. Orang kalau proteinnya kurang, ototnya kurang, tulangnya kurang, maka sel otaknya juga kurang. Gimana mau bersaing dengan bangsa-bangsa lain?,” kata Prabowo yang mengaku dalam waktu dekat ini akan meluncurkan buku hasil karyanya yang berjudul Paradox Indonesia. (GA. IAG*)

×
Berita Terbaru Update