-->

Notification

×

Iklan

Gubernur Ajak Ulama Perangi Miras dan Narkoba

Friday, February 20, 2015 | Friday, February 20, 2015 WIB | 0 Views Last Updated 2015-02-20T03:58:43Z
Mataram, Garda Asakota.-
Para tuan guru dan alim ulama yang ada di NTB diajak bersama-sama oleh Gubernur NTB TGH M. Zainul Majdi, untuk memerangi dan memberantas peredaran minuman keras (Miras) dan narkotika dan obat terlarang (Narkoba). Ajakan ini disampaikan TGB, saat menghadiri peringatan 4 tahun berdirinya Pondok Pesantren Darul Mukhsin Kecamatan Labuan Haji Lombok Timur, Minggu (14/2). “Sesungguhnya Miras dan Narkoba telah merusak masa depan bagi generasi kita, dan pada 
tuan-gurulah saya titipkan  untuk memberikan pendidikan dasar keagamaan yang kuat bagi  terbentuknya SDM  yang berintegritas,” ajak Gubernur yang akrab disapa TGB tersebut.
Sebagai panutan masyarakat, keberadaan tuan guru  dan ulama di NTB sangatlah besar manfaatnya dalam mengajarkan ilmu agama kepada para santrinya dalam memberikan pemahaman akan begitu besar dampak negative dan penggunaan Miras terutama Narkoba.
Aparat penegak hukum baik itu institusi Kepolisian, Jaksa dan Hakim harus tegas dalam memberikan hukuman yang seberat beratnya bagi mereka yang telah memasok dan mengedarkan barang haram tersebut, karena puluhan orang generasi muda Indonesia tewas akibat kecanduan Narkoba. “Dan itu harus kita lawan dan perangi bersama-sama,” pinta TGB. (GA. Joni*)

×
Berita Terbaru Update