-->

Notification

×

Iklan

Diskoperdindag Akan Berikan Bantuan Sesuai Sasaran

Tuesday, January 29, 2013 | Tuesday, January 29, 2013 WIB | 0 Views Last Updated 2013-01-29T10:27:34Z
Kota Bima, Garda Asakota.-
Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Kota Bima, akan memberikan bantuan kepada masyarakat sesuai sasaran. Dan bantuan itu benar-benar diberikan kepada yang berhak, bantuan yang diberikan itu berupa Grobak untuk Pedagang Kaki Lima (PKL), serta bantuan lain yang bermanfaat bagi masyarakat. Hal ini disampaikan Kepala Dinas Koperindag Kota Bima,
Drs. Kaha¬rudin, kepada Garda Asakota diruangan kerjanya Jumat (25/1) kemarin. Katanya, yang berhak mendapatkan bantuan itu, secara tehnis harus mengajukan surat berupa proposal. Akan tetapi proposal itu akan dilakukan verifikasi dan melakukan kroscek terhadap warga yang mengajukan, jika warga yang mengajukan proposal tersebut tidak layak dan tidak mampu memanfaakan atas bantuan itu maka tidak layak untuk diberikan bantuan itu. Jumlah Gerobak PKL itu sebanyak 19 unit, dan ini telah dibagi dua bagian, 10 unit dari Kpoerasi dan 9 Unit dari Perdagangan. Dalam waktu dekat grobak itu akan dibagikan pada warga yang sudah resmi yang mendapatkannya. Pasalnya grobak tersebut sudah memiliki nama-nama yang mendapatkannya. Dan tidak ada lagi tambahan, maka dari itu hingga hari ini Koperindag masih melakukan Verifikasi terhadap beberapa proposal yang baru diterimanya untuk mengajukan bantuan yang sama. “Kalau kita tidak hanya asal memberikan bantuan itu sebab kita harus melihat lokasinya, juga kelayakan dan tidaknya untuk diberikan bantuan itu, maka dari itu saya harus lakukan verifikasi terhadap sejumlah proposal yang diterima sekarang,” ujarnya. (GA. 355*)
×
Berita Terbaru Update