-->

Notification

×

Iklan

Dikeluhkan, Tumpukan Sampah di Batasan Woha-Belo

Wednesday, February 2, 2011 | Wednesday, February 02, 2011 WIB | 0 Views Last Updated 2011-02-26T06:55:51Z


Woha, Garda Asakota.-
Warga di Kecamatan Woha-Belo mengeluhkan tumpukan sampah yang menggunung di perbatasan dua wilayah tersebut. Pasalnya, bau yang menyengat dan sampah kering yang berhamburan di jalan raya membuat risih warga yang melintasi di jalur tersebut.
Fatimah (47) warga Desa Nisa Kecamatan Woha, kepada Garda Asakota mengeluhkan hal tersebut. “Sangat mengganggu kenyamanan, karena sampah yang dibuang sudah membusuk dan aromanya malah masuk ke dalam rumah,” akunya.

Sampah yang dibuang di sekitar
perbatasan tersebut bermacam-macam jenisnya. Dia mengkhawatirkan mun¬cul¬nya penyakit warga yang merasakan aromanya. Untuk itu, pihaknya sebagai warga sekitar kawasan sampah itu mengaharapkan kepada pihak terkait untuk membersihkannya.
“Dan kepada warga yang biasa mem¬buang sampah di areal perbatasan tersebut, agar tidak lagi membuang sampah sembarang,” pesannya.
Hal senada juga dikeluhkan warga lainnya, Ida (42). Pihaknya berharap kepada pemerintah Kecamatan Woha dan Belo agar memperhatiakan lokasi pembuangan sampa di perbatasan tersebut dengan mengeluarkan surat himbauan. “Karena berbicara lokasi, itu bukan lokasi pembuangan sampah yang sebenarnya, melainkan jalan umum yang sering dilewati warga. Kalau bisa pemerintah memasang spanduk atau papan larangan membuang sampah,” ,” katanya. (GA. 234)
×
Berita Terbaru Update