-->

Notification

×

Iklan

Kepala SMA Kae yang Baru, Dilantik

Monday, January 10, 2011 | Monday, January 10, 2011 WIB | 0 Views Last Updated 2011-01-10T00:22:47Z


Woha, Garda Asakota.-
Ketua Yayasan SMA Kae Kecamatan Woha Kabupaten Bima, Drs. H. Muhaimin HA. Karim, Jumat lalu (7/1), melantik dan mengambil sumpah Drs. H. Syamsuddin, sebagai Kepala SMA Kae yang baru. Prosesi pelantikan ini sebagai penyegaran untuk membangkitkan semangat pendidikan di sekolah yang telah banyak melahirkan alumni terbaik tersebut.
H. Muhaimin, kepada Garda Asa¬kota berharap dengan adanya pelan¬tikan Kepsek baru di SMA Kae bisa memberikan cahaya baru bagi para sis¬wa-siswi dalam meningkatkan poten¬sinya. “Untuk itu saya berharap kepada kepala sekolah yang baru agar bisa me¬lanjutkan program yang sudah diran¬cang oleh mantan kasek sebelum¬nya, karena program lanjutan itu akan mem¬bawa nama baik sekolah,” ujarnya.
Menurutnya, bila Kasek baru serta-merta menjalankan program baru maka itu artinya mulai dari nol dan impli¬kasinya kualitas sekolah bisa menurun, bukannya bertambah maju. “Maka¬nya saya sarankan kepada Kepsek baru, harus melanjutkan semua program yang belum sempat disele¬saikan oleh mantan Kepsek sebelumnya,” cetusnya.
Sementara itu, Kepala SMA Kae, Drs. H. Syamsuddin, yang dimintai keterangannya merasa terharu dengan kepercayaan yang diberikan kepada dirinya. Diakuinya, amanah barunya itu sebagai bagian tugas yang sangat berat. “Namun saya berkomitmen, keperca¬yaan ini akan saya laksanakan dengan penuh tanggung-jawab,” tegasnya.
Karena sudah dipercayakan sebagai pemimpin di SMA Kae, pihaknya berjanji akan melakukan yang terbaik untuk bisa memajukan sekolah tersebut. Dan program-program yang belum diselesaikan sebelumnya, dengan penuh tanggung jawab akan dituntaskan selama kepemimpinannya.
“Tapi saya juga mengharapkan pada teman-teman guru agar bisa membantu saya untuk menjalankan program tersebut. Karena tanpa bantuan atau kerjasama yang baik dari teman-teman guru, semua yang kita inginkan tidak akan sukses,” katanya.
Pantauan Garda Asakota, acara pelantikan Kepala SMA Kae yang baru berlangsung mulai pukul 09.00 Wita. Tampak hadir Kasubdin Dikmen Dikpora Kabupaten Bima, Drs. M. Saleh, M.Si, Camat Woha, Drs. Dahlan, ketua komite dan seluruh Kepsek SMA-SMP se-Kecamatan Woha. (GA. 234*)
×
Berita Terbaru Update