-->

Notification

×

Iklan

Bangun Tempat Wudhu, Panitia Masjid Manfaatkan Pasir Laut

Friday, December 31, 2010 | Friday, December 31, 2010 WIB | 0 Views Last Updated 2010-12-31T01:05:51Z

Sape, Garda Asakota.-
Untuk mewujudkan pembangunan tempat wudhu masjid Nurul Huda Desa Lamere Kecamatan Sape, Panitia Pembangunan masjid setempat mengarahkan seluruh komponen warga untuk bekerja bakti mengangkut pasir laut sebagai bahan material pembangunan tempat wudhu yang mereka dambakan.
Panitia Masjid Nurul Huda, H. Muhajir, kepada wartawan menjelaskan bahwa,
tahun 2010 ini masjid di desanya mendapatkan bantuan dari Pemkab Bima sebesar Rp15 juta. Karena anggarannya tidak mencukupi untuk pembangunan tempat wudhu, makanya pihak panitia manfaatkan pasir laut untuk pembangunan tempat wudhu tersebut agar mengurangi pembengkakan biaya.
“Pengambilan pasir laut ini dilakukan setiap hari Minggu melalui kegiatan kerja bakti. Kan daripada beli, lebih baik manfaatkan material yang ada,” katanya.
Menurutnya, kualitas pasir laut sangat bagus dijadikan campuran semen, apalagi selama ini kebanyakan masyarakat Lamere memanfaatkan pasir laut untuk pembangunan rumah tempat tinggal.
Sementara Kades Lamere, Kasman H. Ambota, mengaku pembambilan pasir laut ini diperlukan untuk pembangunan tempat wudhu dan keperluan lainnya masjid Nurul Huda. “Dengan memanfaatkan pasir laut ini sangat membantu menipis anggaran dalam rehabilitasi masjid yang di berikan Bupati Bima,” komentarnya. (GA. 333*)
×
Berita Terbaru Update