-->

Notification

×

Iklan

Jelang MTQ ke-XIV, Ribuan ASN, Warga, dan Pelajar Ikut Pawai Ta'aruf

Friday, September 6, 2019 | Friday, September 06, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-09-06T00:25:57Z

Kota Bima, Garda Asakota.-

Pagi ini, Jumat (6/9) ribuan Peserta Pawai Ta'aruf MTQ XIV tingkat Kota Bima Tahun 2019 memadati jalan Soekarno Hatta. Pawai Taaruf yang dirangkaikan dengan Pawai 1 Muharam 1441 Hijriyah ini dilepas oleh Sekda Kota Bima, Drs. H. Mukhtar, MH, di Paruga Nae Convention Hall Kota Bima menuju arena MTQ ke XIV di kawasan Masjid Al-Muwahiddin.




Para peserta terdiri dari Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) lingkup Pemerintah Kota Bima, Lembaga Vertikal, BUMN/BUMD, Kafilah MTQ, Organisasi Masyarakat, Organisasi Wanita, Organisasi Kepemudaan, Lembaga Islam, TPQ Se Kota Bima, Persatuan Paguyuban, Mahasiswa Perguruan Tinggi, serta Seluruh pelajar se-Kota Bima. Pawai juga turut dimeriahkan dengan pertunjukan drum band dari pelajar se-Kota Bima.

Sekda berharap Pawai Taaruf mampu memupuk rasa cinta terhadap agama, ajang silaturahmi dan meningkatkan syiar Islam. "Ini yang kita harapkan," kata Sekda yang saat itu  didampingi oleh seluruh Asisten, Staf Ahli Walikota, Pimpinan Perangkat Daerah Kota Bima dan Pimpinan BUMN/BUMD. (GA. 212*)
×
Berita Terbaru Update