-->

Notification

×

Iklan

Dinas Perindag Kabupaten Bima Gelar Bimtek Manajemen Usaha Bagi IKM Pangan

Saturday, August 24, 2019 | Saturday, August 24, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-08-24T01:55:04Z


Kabupaten Bima Garda Asakota.-

Pemerintah Kabupaten Bima melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan, menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) manajemen usaha bagi IKM (Industri Kecil Menengah) Pangan di Kabupaten Bima. Kegiatan yang digelar di aula Hotel La Ila ini berlangsung mulai tanggal 22-24 Agustus 2019, diikuti oleh 30 IKM Pangan yang ada di Kabupaten Bima. Sabtu ini, (24/8/2019) kegiatan tersebut secara resmi di tutup oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bima.


Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bima, H. Arifuddin HMY, S. Sos, berharap agar para pelaku IKM diberikan kesempatan secara terus menerus potensi dan kemampuan yang ada untuk pengembangan usahanya.

Pemerintahpun, kata dia, tetap berkomitmen untuk mendukung usaha para IKM ini dalam rangka peningkatan kualitas, kuantitas, diversifikasi, promosi dan pemasaran produk sehingga kedepannya akan dapat meningkatkan mereka secara ekonomi.

Sementara itu Kepala Bidang Perindustrian Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bima, Juraidin, ST, M.Si, menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan, pengetahuan dan keterampilan kepada IKM tentang manajemen usaha yang baik.

Selain itu, memberikan motivasi kepada para pelaku IKM untuk terus meningkatkan produk baik dari segi kualitas maupun kuantitasnya dan menumbuhkan kembangkan jiwa kewirausahaan serta untuk mendorong agar para IKM lebih kreatif dalam mengelola usaha, terlebih setelah sebagian dari mereka  memiliki sertifikat PIRT, sertifikat Merk dan label Halal secara gratis karena difasilitasi/dibiayai melalui DPA Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Bima.

Dengan diadakan Bimbingan Manajemen Usaha bagi IKM ini diharapkannya dapat menumbuh kembangkan kemandirian serta kesetaraan dalam berwirausaha dalam rangka mengentaskan kemiskinan dan meningkatkan pendapatan keluarga.

Juraidin mengakui usaha ekonomi produktif yang terus tumbuh, khususnya IKM Pangan di Kabupaten Bima,,menandakan semakin besarnya inisiatif kepedulian dan tanggung jawab dari setiap masyarakat agar upaya dalam perbaikan derajat kehidupan semakin meningkat.

“Karena itu dengan mengikuti bimbingan ini pelaku usaha dapat memiliki kemampuan, berwawasan lebih dalam pengelolaan usaha, sehingga hasilnya nanti dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sendiri dan  daerah dari segi perekonomian,” urainya.

Selama kegiatan berlangsung Perindag menghadirkan beberapa Narasumber dan Instruktur yang berkompeten dan terkait dengan pengembangan IKM, Narasumber dan Instruktur yang diundang antara lain dari Dikes Kabupatem Bima, Sri Muliati, yang mengupas tentang Cara Produksi Pangan yang Baik bagi Industri Rumah Tangga, Bappeda dan Litbang Kabupaten Bima, Agus Salim, M.Si, tentang Kebijakan Perencanaan Industri dalam Meningkatkan Perekonomian Daerah.

Kemudian, dari Badan Standarisasi Nasional Indonesia Jakarta, Nur Hidayati, S.Si, tentang Penerapan Standar Manajemen Keamanan Pangan Good Manufacturing Product (GMP)-Loka POM Bima, Yogi A. Baso, S.Si, Apt, tentang Keamanan Pangan, Prosedur Registrasi dan CEK KLIK BPOM.

Ada juga Dosen STIE AMM Mataram sekaligus Mahasiswa Program Doktor UNAIR Surabaya, Armiani, SE.M.Ak, yang membawa materi tentang Menjadi Pebisnis Handal Bersama IKM Kreatif  dan Sukses Lebih Cepat Bersama Produk Bersertifikat dan Berlabel  Halal. Pembicara lainnya dari Dinas Perindag Kabupaten Bima, Drs. Dahlan, yang membahas tentang Kebijakan Program dan Kegiatan Dinas Perindag Kabupaten Bima dan Erni Rahmati, SE, yang mengulas tentang Promosi dan Pemasaran. (GA. 003*)
×
Berita Terbaru Update