-->

Notification

×

Iklan

Caleg Golkar Nomor Urut 1 Dapil Bolo dan Madapangga Gelar Pelatihan Saksi

Saturday, April 13, 2019 | Saturday, April 13, 2019 WIB | 0 Views Last Updated 2019-04-13T12:02:26Z

Kabupaten Bima, Garda Asakota.-

Hari terakhir kampanye yang ditentukan KPU, Sabtu 13 April, dimanfaatkan oleh Caleg DPRD Kabupaten Bima Dapil 2 (kec Bolo dan Madapangga) periode 2019-2024, M. Putra Ferryandi, S.IP, untuk menggelar acara pelatihan saksi di 14 desa. Acara Caleg nomor urut satu yang diusung partai Golkar ini berlangsung di genung Sinar AS Sila Kecamatan Bolo.

Berdasarkan pantauan langsung Garda Asakota, acara yang dihadiri oleh ratusan saksi ini, juga dihadiri Panwas Kecamatan yang diwakili Dendi Syamsudin dan Sekjen Partai Golkar Kabupaten Bima, Dafullah, S.Pd, M.Pd. "Substansi kegiatan ini adalah memberikan arahan dan tata cara memilih kepada para saksi agar supaya bisa disosialisasikan ke tetangga masing-masing," ungkap Dafullah.

Diakuinya, dalam pemilihan kali ini pemilih akan dihadapkan dengan 5 surat suara yang berbeda dimana dua diantaranya mencantumkan foto yakni Pilpres dan DPD. "Surat suara warna abu-abu untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden dan warna Merah untuk memilih DPD. Sedangkan tiga surat suara tidak mencantumkan foto calon, kertas surat suara warna HIJAU untuk memilih DPRD Kabupaten/kota  BIRU untuk memilih  DPRD Provinsi dan kertas surat suara warna KUNING untuk memilih DPR RI," terangnya.

Untuk itu, ia mengimbau ke seluruh tim dan relawan untuk memberikan pemahaman tata cara memilih dan mengenal warna surat suara yang dipilih. Selain itu Dafullah juga mengajak agar para saksi dapat menjaga rambu rambu selama masa tenang berlangsung.

Pantauan langsung wartawan, di tengah suasana acara pelatihan saksi prbadi Dae Yandi tersebut, tiba tiba dikagetkan dengan kehadiran Bupati Bima yang juga Ketua DPD 2 Partai Golkar Kabupaten Hj. Indah Dhamayanti Putri, SE, atau yang akrab disapa Umi Dinda. Pada kesempatan itu, ia mengingatkan kepada seluruh kader-kader Golkar agar mencabut atribut partai mengingat hari Sabtu ini merupakan hari terakhir kampanye. "Karena mulai tengah malam nanti tepat pukul 00.00 Wita akan memasuki minggu tenang sesuai dengan aturan yang ditentukan oleh KPU. Jadi, seluruh atribut partai harus diamankan sebelum tengah malam nantinya," ucapnya.

Pihaknya mengucapkan terimakasih kepada seluruh saksi yang hadir seraya berpesan agar tetap menjaga kesehatan. "Karena mengingat pada taggal 17 nantinya merupakan hari yang panjang dan melelahkan," harapnya di acara yang diakhiri dengan penyerahan mandat saksi dan do'a bersama itu. (GA. Ayub*)
×
Berita Terbaru Update