-->

Notification

×

Iklan

Ketua PPP Prediksi Tiga Pasangan Cagub Cawagub NTB Bakal Bertarung Dalam Pilgub NTB 2018-2023

Thursday, September 14, 2017 | Thursday, September 14, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2017-09-14T02:50:51Z
Foto: Hj. Warti’ah
                                                                   
Mataram, Garda Asakota.-
    
    Perhelatan pesta demokrasi lima (5) tahunan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Gubernur NTB Periode 2018-2023 kian menghangat. Memasuki pertengahan September ini, nampaknya siapa-siapa pasanga Calon Gubernur (Cagub) dan Calon Wakil Gubernur (Cawagub) NTB yang bakal bertarung nanti sudah bisa diprediksi secara vulgar baik oleh masyarakat NTB maupun oleh para petinggi Partai Politik.
   
   Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi NTB, Hj. Warti’ah, memprediksikan akan ada tiga (3) pasangan Cagub dan Cawagub yang bakal bertarung dalam ajang pesta demokrasi Gubernur nanti yakni pasangan Ali BD (Bupati Lotim) dan Hj. Putu Selly (Birokrat), Ahyar Abduh (Walikota Mataram) dan Mori Hanafi (Wakil Ketua DPRD NTB), serta pasangan Suhaili FT (Bupati Loteng) dan Hj. Sitti Rohmi Djalilah (Rektor Universitas Hamzanwadi Lotim).
   “Saya prediksikan akan muncul tiga (3) pasangan Calon yang nanti akan bertarung dalam perhelatan Pilgub nanti. Ini prediksi saya,” cetusnya kepada sejumlah wartawan Rabu (13/09) di Kantor DPRD NTB.

    Menurut Warti’ah, PPP sendiri masih solid dan kuat bersama tiga parpol yang tergabung dalam partai poros tengah yakni PPP, PKB, PAN dan ditambah dengan Partai Gerindra. “Besok hari Jum’at tanggal 15 September 2017, kita akan menggelar konferensi pers terkait dengan siapa figure pasangan Cagub dan Cawagub yang bakal kita usung dalam Pilgub 2018-2023 ini,” tandasnya. (GA. Imam*).
×
Berita Terbaru Update