-->

Notification

×

Iklan

Sejumlah Program Sosial Bakal Dilaksanakan Dibawah Koordinasi Bappeda

Monday, January 19, 2015 | Monday, January 19, 2015 WIB | 0 Views Last Updated 2015-01-19T05:50:28Z
Kota Bima, Garda Asakota.-
Pemerintah Kota (Pemkot) Bima untuk tahun ini mendapatkan alokasi anggaran Program RTLH (Rumah Tangga Layak Huni) dari Kemenpera sebanyak 300 unit. Rencananya, alokasi RTLH ini akan dilaksanakan secara bertahap mulai tahun 2015-2017. “Perencanaannya sudah lama kami rancang dan datanya pun sudah dikirim. InsyaAllah sedang diproses di Kementerian,” ujar Sekertaris Bappeda Kota Bima, Ir. Tafsir, kepada wartawan, Senin (12/1).
Menurutnya, pelaksana nantinya langsung dibawah pengawasan empat dinas terkait yakni Bappeda sebagai Koordinator Dinas, Tata Kota, BPMPK, dan juga Dinas Sosial. “Untuk rincian jumlah RTLH-nya belum kita tentukan,” katanya.
Selain program RTLH, kata dia, pihaknya juga akan fokus pada program sanitasi dan program Y-Consultan dari Kerajaan Belanda. Terkait dengan program ini, dokumen persyaratan yang diminta oleh Pusat, semuanya telah rampung dan siap diajukan. “Kita juga ada program sanita,” tegasnya. Begitupun dengan program dari Y-Consultan Kerajaan Belanda dengan pilot project-nya di dua Kelurahan yakni Melayu dan Na’e.
“Dua kelurahan ini akan menjadi kelurahan perdana dalam pelaksanaan p-project selama enam bulan yang akan di biayai langsung oleh Y-Konsultan. Masing masing kelurahan akan mendapatkan bantuan berupa gerobak tiga roda dan tempat sampah. Selain itu, Y-Consultan juga akan melaksanakan program pembangunan MCK di lingkungan Bonto Kelurahan Kolo Kecamatan Asakota,” paparnya.
Disinggung pendataan penerima bantuan sosial yang masih tidak tepat sasaran, Tafsir menjelaskan bahwa seharusnya perangkat-perangkat kelurahan atau aparat RT/RW dilibatkan penuh maksimalkan dalam pendataannya. Karena merekalah yang lebih tahu tentang kondisi riil masyarakatnya,” sambut Tafsir. (GA. Hendrawan*)

×
Berita Terbaru Update