-->

Notification

×

Iklan

Kades Nangamiro Akui Keberhasilan Program PNPM-MP Mandiri

Tuesday, January 29, 2013 | Tuesday, January 29, 2013 WIB | 0 Views Last Updated 2013-01-29T10:43:40Z
Dompu, Garda Asakota.-
Sejak bergulirnya program PNPM-MPD membawa dampak positif bagi pembangu¬nan di Desa Nangamiro Kecamatan Pekat Kabupaten Dompu. Terjadi perubahan signifikan pasca PNPM-MPD menyentuh Nangamiro, seperti terjadinya peningkatan taraf ekonomi masyarakat melalui program
simpan pinjam maupun upaya perbaikan dan peningkatan infrastruktur jalan pedesaan. Kepala Desa Nangamiro, Sudir¬man, S. Pd, mengakui banyak terobosan pembangunan yang sudah dilakukan melalui program PNPM-MP Mandiri yakni pembangunan jalan ekonomi dan jembatan di dusun Dorombolo Desa Nangamiro yang menuju desa Kadindi Timur, sepanjang 319 meter, 3 unit deker dan satu unit jembatan sepanjang 12 meter dengan lebar 5,5 meter dan tinggi 4,5 meter. “Dengan anggaran fisik sebesar Rp284,413,000, namun berkat dukungan dan kebersamaan masyarakat desa Nangamiro semuanya berjalan mulus tanpa ada hambatan. Pihaknya memuji peran Ketua TPK Desa Nangamiro, Abdillah Anwar, yang dinilainya mampu menjalankan amanah sebagai Ketua TPK, dalam mewujudkan pembangunan berkualitas. (GA. Arif *)
×
Berita Terbaru Update