-->

Notification

×

Iklan

Guru Honorer Kemenag Dompu Keluhkan Lambatnya Pencairan BOS

Thursday, March 8, 2012 | Thursday, March 08, 2012 WIB | 0 Views Last Updated 2012-03-08T02:44:38Z
Dompu, Garda Asakota.-
Saat ini, seluruh guru honorer yang ber¬ada di bawah naungan Kemenetrian Agama Kabupaten Dompu dilanda keresahan akibat keterlambatan pencairan dana Bantuan Operasional Siswa (BOS). Rahmah, guru honorer pada salah satu sekolah swasta di wilayah Kecamatan Woja, mengaku resah atas kerlambatan tersebut. “Padahal sebagai seorang guru honorer, kami sangat membutuhkan
 cairnya honor yang dibiayai dari dana BOS,” akunya kepada wartawan baru-baru ini, Kamis (2/3).
Diakuinya, jarak sekolah dengan tempat tinggalnya cukup jauh. Untuk sampai ke sekolah, dirinya harus membutuhkan 2 (dua) liter bensin yang terisi di dalam tangki sepeda motornya. “Pulang pergi dibutuhkan dua liter bensin,” keluhnya. Senada dengan Rahmah, Khaeruddin, juga seorang guru honorer berharap dana BOS segera dicair¬kan, agar para guru, terutama guru honorer segera menerima dan menikmatinya. “Moga saja cepat cair, itu saja harapan kami,” tuturnya. Kasi Mapenda Kemenag Dompu, Hisam, mengungkapkan bahwa, saat ini dana BOS belum bisa dicairkan karena dalam draft Isian DIPA Propinsi NTB masih dibahas untuk direvisi ulang. Pihaknya ber¬harap kepada seluruh guru, agar bersabar menunggu. “Jika tidak ada halangan satu minggu lagi dana tersebut sudah bisa dikirim ke masing-masing rekening sekolah,” katanya memastikan. (GA. 444* )
×
Berita Terbaru Update