-->

Notification

×

Iklan

PKS NTB Gelar Musyawarah Kerja Wilayah di Kota Bima

Wednesday, January 25, 2012 | Wednesday, January 25, 2012 WIB | 0 Views Last Updated 2012-01-25T00:54:34Z
Kota Bima, Garda Asakota.-
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Nusa Tenggara Barat menggelar kegiatan musyawarah kerja wilayah (Muskerwil) selama dua hari (21-22-Januari 2012) yang dipusatkan di Home¬ stay Mutmainah Kota Bima. Ketua Panitia Muskerwil ke-2 PKS NTB,
Dr. H. Irfan Zubaidi, mengungkapkan bahwa, kegiatan yang dihelat pihaknya itu menghadirkan seluruh peserta yang terdiri dari tokoh masyarakat, pemuda dan tokoh agama, ketua Parpol, LSM serta Kader Partai. Turut hadir, dari unsur Wilayah Dakwah, DPP, Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW), DPW dan Dewan Syariat Wilayah (DSW) serta Ketua-ketua DPD PKS se-NTB.
Menurutnya, momentum Muskerwil PKS merupakan kegiatan penyusunan program kerja partai pada tahun 2012, selain sebagai ajang silaturrahmi seluruh anggota legislative NTB. “Nah, untuk program kerja 2012, PKS akan menargetkan menjadi dua besar di NTB dan tiga besar Nasional. Termasuk target kami memenangkan kader dalam Pemilukada, baik Pemilukada di Kota Bima, di Lombok timur, dan Pemilukada NTB,” ungkapnya. Guna mewujudkan target itu, lanjutnya, PKS akan menyusun program yang membumi dan memajukan daerah serta mayarakat sesuai dengan motto bekerja untuk masyarakat NTB. “Untuk itu, kepada kader-kader PKS diminta fokus menyusun program yang pro rakyat serta dapat mengadvokasi seluruh kebutuhan dasar masyarakat,” ajak ketua DPW Bidang Bina Dekwah Pulau Sumbawa ini.
Sementara itu, Wakil Walikota Bima, H. A. Rahman H. Abidin, SE, yang hadir di arena Muskerwil mengakui bahwa partai PKS merupakan salah satu partai terbesar di Indonesia dan terbukti saat ini sudah menduduki peringkat lima besar secara Nasional, prestasi ini cukup membanggakan karena partai ini merupakan salah satu partai yang memiliki kemampuan serta jiwa sosial yang tentunya melalui program yang menyentuh langsung pada masyarakat. Pria yang kerap disapa Aji Man, ini, mengatakan, meskipun Pemilukada masih satu tahun lagi, namun tidak dipungkiri suhu panas di dunia politik sudah mulai hangat. “Ini merupakan bagian dari antusias masyarakat untuk ikut serta meramaikan Pemilukada,” akunya.
Selaku pemerintah, pihaknya menegas¬kan komitmen Pemkot Bima yang siap menyukseskan penyelenggaraan pemilu pada 2013 tahun depan dan dijamin akan ber¬jalan dengan aman dan terkendali. “Dan semoga kita seluruh komponen dapat men¬jalin hubungan harmonis dengan baik, baik masyrakat, simpatisan dan partai politik yang turut ambil bagian nantinya. Untuk itu mari kita menjaga situasi pada Pemilukada nantinya supaya dapat berjalan dengan aman dan kondisif. (GA. 334*).
×
Berita Terbaru Update