-->

Notification

×

Iklan

Tanggapi Tuntutan Warga, Kabag Perencanaan PDAM Turun ke Lapangan

Monday, March 28, 2011 | Monday, March 28, 2011 WIB | 0 Views Last Updated 2011-03-27T23:55:26Z
Bima, Garda Asakota.-
Setelah empat hari pasca aksi de¬monstrasi yang dilakukan oleh sejumlah warga gabungan pemuda dan mahasis¬wa Woha, Rabu lalu (23/3), pihak PDAM Cabang Woha intens melaku¬kan perbaikan di beberapa titik yang diduga sebagai penghambat distribusi air secara merata ke para konsumen.
Kepala Bagian (Kabag) Perenca¬naan PDAM Kabupaten Bima, Yusuf Suwaryoko, menjelaskan bahwa, terjadinya kemacetan air PDAM di beberpa titik di Kecamatan Woha dan sekitarnya adalah akibat bocornya pipa utama pendistribusian yang disebabkan oleh kandungan (Sedimen) atau material yang telah membeku sehingga pipa-pipa lama tersumbat.

“Sekarang sudah75 persen telah tertangani dan air sudah bisa naik ke atas bak penampung (resefoal),” katanya saat Monef di Desa Samili Kecamatan Woha Sabtu, (26/3).
Diakuinya, selama emapt hari terakhir pihak PDAM Cabang Woha, secara intens melakukan perbaikan sesuai tuntutan demonstran, dan sesuai dengan tugas, mereka berkewajiban melakukan perbaikan dan Monev di seluruh wilayah yang dilaporkan ada kerusakan dan penyumbatan terhadap penyaluran air PDAM. Dan sekarang telah diperbaiki dua titik pipa air yang bocor di Desa Samili serta melakukan pembenahan pipa-pipa tersier lainnya dan pipa-pipa penyalur yang langsung ke konsumen.
“Hari ini, khusus di Desa Samili terdapat dua titik pipa distribusi yang bocor yang melayani lima Rt yakni Rt 01-04 dan Rt 12, dan sekarang telah diperbaiki dan lancar kembali,” katanya.
Yusuf menjelaskan alas an distribusi air PDAM di Kecamatan Woha tidak merata karena selain kendala teknis, masih banyak meteran air yang belum terpasang antara kepala cabang dengan cabang lainnya sehingga penyaluran air yang disalurkan akan los dan kebutuhan di sebuah wilayah belum maksimal bisa diprediksi karena tidak adanya meteran tadi. “Masalah ini akan segera kami benahi demi kepuasan pelanggan,” katanya. Pihaknya berharap, seluruh elemen masyarakat untuk selalu menjalin komunikasi dengan pihak PDAM dalam hal melaporkan setiap kendala yang dihadapi dan melaporkan kerusakan yang terjadi agar bisa segera diatasi. “Dan mohon kesabarannya menunggu pekerjaan yang kami lakukan hingga air bisa lancar seperti semula, serta hematlah dalam penggunaan air agar seluruh konsumen selalu dapat menikmati penyaluran air dan tidak ada lagi pembagian air yang tidak merata,” ajaknya. (GA. 234*)
×
Berita Terbaru Update